Sabtu, 26 November 2016

TEKNOLOGI

4G
Hasil gambar untuk 4g

3GPP Long Term Evolution atau yang dipasarkan dengan nama 4G LTE adalah sebuah standard komunikasi nirkabel berbasis jaringan GSM/EDGE dan UMTS/HSDPA untuk akses data kecepatan tinggi dengan menggunakan telepon seluler maupun perangkat mobile lainnya. Teknologi yang sedang berkembang ini sudah memasuki bangkalan pada sekitar pertengahan tahun 2016.

4G yang menggantikan Jaringan sebelumnya yaitu 3.5G dan 3G masih belum dikatakan sempurna untuk diterima masyarakat Bangkalan, Karena untuk menggunakan jaringan ini pengguna harus mempunyai perangkat yang sudah mendukung jaringannya dan apalagi harga untuk membeli paket internet khusu 4G masih lumayan mahal, maka dari itu teknologi ini masih sangat sedikit yang menggunakan.

Untuk meratakan seluruh jaringan ini di Bangkalan, perusahaan besar seperti Telkomsel, XL, Smartfren dan Indosat berupaya besar untuk membangun tower BTS ( Base Transceiver Station ) baru di seluruh area yang dirasa jaringan sinyal yang mereka upayakan untuk dijangkau masyarakat masih lemah, dan memperbarui seluruh tower yang mereka punya untuk bisa meratakan jaringan ini di Bangkalan.

Contohnya saja untuk daerah utara Bangkalan seperti Arosbaya dan selanjutnya, 4G masih belum merata dan bahkan masih belum ada di daerah sana.

Harapan kami sebagai pengguna internet adalah untuk bisa merasakan penuh terlebih dahulu jaringan ini dengan hasil yang memuaskan dan pastinya tidak memberatkan kami sebagai konsumen utama yaitu para pelajar, untuk bisa menggunakan teknologi 4G ini.

Luthfi Adi syahputra
19
XI IPA 6

Jumat, 25 November 2016

WISATA

PULAU TIBAN ATAU PULAU AJAIB



              Haii guys .... Salam traveller! Kali ini saya jalan jalan ke pulau yang katanya ajaib yang terletak di Desa Labuhan Kecamatan Sepuluh Bangkalan Madura. Inilah pulau Ajaib yang saya kunjungi.

 

          Jika kalian dari Bangkalan hanya perlu menempuh perjalanan kurang lebih 25 kilo meter atau  sekitar 2 jam.Kalian tidak perlu takut untuk tersesat karena di perjalanan yang akan kalian lewati sudah terdapat petunjuk arah yang akan membawa kalian ke pulau ajaib.
          Untuk masuk ke pulai ini pengunjung harus membayar tiket masuk sebesar Rp 5000 dan untuk tiket kapal menuju pulau ajaib sebesar Rp 5000 per orang untuk pulang dan pergi .

Ini cuplikan video pada saat sampai dilokasi :

 
Okk guys... sebelum mencapai pulau ajaib,  kalian akan melewati hutan mangrove. Perjalanan dari hutan mangrove pun bisa terbilang cukup panjang untuk mencapai ke pulau ajaib tersebut. ini lah cuplikan di hutan mangrove yang saya abadikan 
 

          Itulah pulau ajaib yang saya kunjungin pada jalan - jalan kali ini. Okk gusy.. sampai ketemu pada jalan jalan berikutnyaaa gusyy


             Penasaran ingin berkunjung ke pulau ini? Jadi, ayo berkunjung ke Pulau Ajaib. Saya tunggu kedatangan kalian!!!
Salam Traveller!








Muh. Adinda Zhadeka Al-Gozali

XI IPA 6

23



Senin, 21 November 2016

HOBI

Peraturan Baris-berbaris (PBB)

Salam Paskibra! , Ini adalah hobi saya yaitu PBB atau yang lebih dikenal yaitu "PASKIBRA" , yaitu Pasukan Pengibar Bendera , Hobi ini sudah menjadi ekskul di SMAN 1 Bangkalan, yaitu "PASSABA" , (Paskibra Smansaba). 

Didalam PBB ini bukan hanya sekedar PBB dasar yang teman" bayangkan lo... 
Tetapi disini ada gerakan yang dinamakan gerakan Variasi & Formasi , terkadang juga ada yel".



Juga di PBB ini bukan hanya lomba PBB saja , melainkan ada lomba pengibaran bendera. Hal-hal seperti ini yang harusnya kita budayakan agar semua bisa tahu tentang sakralnya pengibaran bendera.


Dan juga di PBB bukan hanya sekedar tahu hadap kanan/kiri saja lo kawan... , melainkan memakai tenaga dan harus tanggap dengan aba-aba Danton (Komandan Pleton).




Itulah makna dan ketertarikan hobi saya , meskipun lain dari yang lain , tapi keniatan yang sungguh akan membawa kesuksesan .. amin...
Terima kasih ... Salam Paskibra!


Asmar Kalimashada.P.E
XI-IPA 6
05

Sabtu, 19 November 2016

KULINER

Nih Soto Madura asli madura, Yuk coba dateng dan rasakan enaknya soto asli madura
Bertempat di Jl. Raya Teuku Umar, Kemayoran, Kec. Bangkalan, Madura, Jawa,timur



Namanya sama sama soto madura, tapi yang ini beda. Ini pakai bumbu khas asli madura. kuahnya enak, bumbu maduranya juga khas banget. Tapi sayang dagingnya dikit, jadi bikin rasanya kurang nikmat.



Semenjak kemunculannya bertahun-tahun yang lalu , soto madura ini sudah mencuri perhatian dari kalangan masyarakat Bangkalan. Lokasi yang strategi yaitu di jalan raya poros bangkalan, dan mudah di akses oleh masyarakat Bangkalan sendiri.

Papan menu ? sudah bertengger di dindingnya kok. Jadi, kita gak usah nanya-nanya lagi, menunya apa ajah yang ada di Depot tersebut.




Harga yang ditawarkan pun cukup bervariasi. Satu porsi Nasi Soto dibanderol Rp 18.000 sementara ada juga Soto Kikil dengan harga Rp 25.000 per porsinya




Anda bisa makan di tempat karena lokasinya yang lumayan luas. Ada Sekitar delapan belas meja yang disediakan. Sambil makan, Anda juga menyaksikan mobil di pinggir jalan.









Nama : Rizqy Romadhoni A.
No     : 26
Kelas : XI IPA 6